31.1 C
Indonesia
Selasa, Oktober 14, 2025

Ngopi Bareng Bahas Kamtibmas, Polres Nganjuk Perkuat Sinergi Jajaran

Newsils.com || Nganjuk – Polres Nganjuk menggelar kegiatan Coffee Morning membahas situasi Kamtibmas wilayah hukum Nganjuk bersama pejabat utama di Loby Mapolres Nganjuk, Senin (13/10/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung Kapolres Nganjuk AKBP Henri Noveri Santoso, S.H., S.I.K., M.M., didampingi Wakapolres Nganjuk KOMPOL Andria Diana Putra, S.E., M.H.

Kegiatan rutin tersebut menjadi sarana konsolidasi internal untuk menyamakan persepsi, mengevaluasi perkembangan situasi Kamtibmas, serta meningkatkan kesiapsiagaan seluruh jajaran Polres Nganjuk dalam menghadapi dinamika keamanan di wilayah.

Kapolres Nganjuk AKBP Henri Noveri Santoso menyampaikan bahwa secara umum situasi di wilayah Kabupaten Nganjuk dalam keadaan aman dan kondusif. Namun demikian, ia menekankan pentingnya langkah-langkah deteksi dini, cegah dini, dan penggalangan agar potensi gangguan tidak berkembang menjadi permasalahan yang lebih besar.

“Koordinasi lintas fungsi harus terus diperkuat. Segera tangani potensi konflik sosial di tingkat desa, seperti penolakan pemakaman atau persoalan warga lainnya. Libatkan tokoh masyarakat dan perangkat desa untuk memberi pemahaman kepada warga, agar masalah bisa diselesaikan secara bijak,” tegas Kapolres Nganjuk.

 

Lebih lanjut, Kapolres juga mengingatkan pentingnya kesiapsiagaan anggota di lapangan, termasuk patroli malam hari oleh Polsek jajaran, peningkatan profesionalisme penjagaan mako, serta pengawasan terhadap pelaksanaan tugas agar pelayanan kepada masyarakat tetap optimal.

Sementara itu, Wakapolres Nganjuk KOMPOL Andria Diana Putra menambahkan bahwa seluruh jajaran diminta memperkuat kegiatan patroli malam hari, terlebih di wilayah yang rawan terjadinya tindak pidana. Ia juga menekankan pentingnya dokumentasi kegiatan yang akurat dan real time sebagai bentuk transparansi dan tanggung jawab operasional.

“Pastikan setiap kegiatan dilaporkan secara faktual dengan bukti waktu yang jelas. Selain itu, pembinaan disiplin dan peningkatan keterampilan dasar anggota seperti penjagaan, baris-berbaris, dan kesiapan upacara juga perlu terus diasah,” ujar Wakapolres.

Dalam kesempatan tersebut, turut dibahas pula evaluasi kegiatan program nasional seperti tanam jagung sebagai bagian dari dukungan terhadap ketahanan pangan, penguatan lomba siskamling, serta pembenahan administrasi keanggotaan dan pelayanan internal Polres.

Melalui Coffee Morning ini, Polres Nganjuk menegaskan komitmennya untuk menjaga stabilitas keamanan, meningkatkan sinergitas antar satuan fungsi, serta memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Nganjuk.(Red/hms

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular