27.2 C
Indonesia
Kamis, Februari 6, 2025

Semarakkan hari kemerdekaan pemerintah desa pranti gelar “malam puncak HUT RI ke 79”

Newsils.com || Gresik –  Pemerintah Desa Pranti gelar kegiatan “malam puncak HUT RI ke 79” yang dipusatkan di bumdes Tambak Raya  Desa Pranti, Kecamatan Menganti, Sabtu (24/08/2024). Kegiatan merupakan puncak acara dari rangkaian kegiatan yang diselenggarakan oleh pemerintah desa Pranti dalam menyemarakkan HUT RI ke 79.

Kepala Desa Pranti Hardi beserta perangkat mengenakan pakaian adat Nusantara dari berbagai daerah.

Kepala desa menyampaikan ucapan terimakasih kepada karang taruna yang telah bekerja maksimal dalam menyukseskan terselenggaranya acara.

“Ayo kita isi kemerdekaan dengan membangun Negara dan Desa, jangan sampai cerai berai.”

“Selama ini belum pernah ada perayaan HUT kemerdekaan RI di bumdes, ayo kita rayakan bersama. Bumdes ini adalah milik masyarakat desa Pranti. Pemerintah desa membangun bumdes untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, sehingga bisa menopang pemerintahan di masa yang akan datang”

Acara di hadiri diantaranya ketua RT / RW, tomkoh masyarakat, tokoh agama, karangtaruna, masyarakat Desa Pranti.

Dilanjut dengan pembagian hadiah lomba diantaranya lomba mewarnai tingkat PAUD dan SD, karaoke antar RT, tari kreasi antar RW, voly antar RW.

Pagelaran ludruk dengan lakon “SARIP TAMBAK OSO” yang diperankan oleh perangkat Desa Pranti, mampu membawa penononton sangat terhibur, dan banyak lagi rangkaian acara hiburan, seni dan tarian dari warga Desa Pranti. (Yun)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular